Selasa, 11 November 2008

Alat Ukur Tinggi Badan Otomatis


>> Persentase Wa Kerjain
* Elektronika 100 %
* Software 100 %
* Mekanik 100 %




>> Bla-bla :
Pengukuran Tinggi badan Otomatis nih...
Beneran lo Otomatis..
wa bilang otomatis karena proses memulai dan berhentinya pengukuran tinggi badan tanpa perlu dipicu oleh pengguna melainkan di picu oleh perubahan pembacaan jarak oleh sensor PING.

Dulu wa d tawarin buat alat pengukuran tinggi badan dgn sensor Limit Switch pake motor stepper trus ada encodernya yg nantinya didefinisikan sebagai tinggi badan. Nah alat pemicunya di letakkan di alas kaki, jadi klo diinjak steppernya mulai berputar hingga Limit switch nabrak kepala. Klo uda selesai tar d tarik k atas lagi hingga nabrak Limit Switch batas atas.
Mungkin alatnya teliti tapi tidak sederhana, besar, n menurut wa kurang canggih krn berbau mekanik yg ribet.

Pembacaan tinggi alat wa dgn sensor PING dan pembatasan jarak baca 150 cm hingga 200 cm, jadi alat ini g mo ngukur orang-orang yg pendek.
Canda kok wkkk...

Batas pengukuran tinggi badan dari 50 cm - 200 cm, semua orang bisa ngukur kok tenang aja.
Alat ini terdiri dari perangkat yg sederhana saja n murah, yg mahal PING-nya aja.
Wa pake mikro AT89S51 dgn bahasa Assembler, display berupa 4 digit seven segmen, Buzzer 5 Volt, Pijakan kaki berupa papan tebal ukuran 40 x 40, tiang dari pipa air kecil yg tebel.
Pipanya wa potong jadi 3 bagian n masing-masing dapat d putus sambung, sooo alatnya bisa masuk kedalam tas kuliah neh n bisa d bawa sendiri. simpel kan.. ;)
Bagian bwah terdiri dari papan tebal dan transformator menempel d papan (berat neh), sedangkan display + mikro awal nya di posisi atas kepala n dekat dgn PING trus d pindah k bwah dekat kaki.
Rangkaian mikrokontroler, elektronik, n Display menjadi 1 dalam kemasan cantik berupa kotak kecil akrilic transparan dgn ukuran 15 x 8 x 2 cm.

>> Cara Kerja :
Display Seven segmen wa rancang dgn sistem scanning tanpa IC 7447 atau 7448 lebih ringkas shg rancangan alat lebih sederhana n fleksibel dalam program.
Rancangan program alat ini ada 2 karena wa uda buat yg 1 trus minta d ubah lg, y gpp laah...

* Rancangan 1
Display n mikro berada diposisi atas kepala dekat dgn sensor PING, tujuannya biar kabel yg menghubungkan PING dgn mikro tidak kepanjangan shg tidak ada kesalahan pembacaan data dan transformator yg berada di posisi papan bawah menjulurkan kabel hingga atas jadi kabelnya panjang. Tapi kelemahannya, tampilan tidak bisa dilihat saat mengukur tinggi badan sendirian (masa siiih..).

Wa rancangnya gini,
Tampilan awal display 000, selama sensor PING tidak mengukur adanya benda yg tingginya lebih dari 50 cm tampilan tetep 000.
Jika lebih dari 50 cm maka Buzzer bunyi 2 x 0.5 detik yg berarti siap melakukan pengukuran, trus jika waktu pengukuran lebih dari 3 detik Buzzer akan bunyi lagi selama 1 x 1 detik yg berarti pengukuran selesai dan Display "dikunci" selama 3 detik yg Artinya tampilan seven segmen tidak berubah selama 3 detik meskipun tidak ada orang yg diukur. Setelah 3 detik tampilan kembali menjadi 000.

Jadi klo ngukur sendirian trus uda bunyi buzer 2 x 0.5 detik, mulai ngukur dah tu alat, diem dlu slama 3 detik, misal tinggi 165 cm, tar klo bunyi 1 x 1 detik turun aja n liat sendiri tingginya berapa tar tampilannya tetep 165 cm.

* Rancangan 2
Display n mikro berada diposisi bawah deket kaki jadi jauh dgn sensor PING n deket dgn trafonya. Setelah d coba pembacaan data tinggi g masalah meskipun kabelnya panjang.
Pada rancangan ini Buzzernya jadi g guna trus wa matiin fungsinya karena ketika pengukuran tinggi lebih dari 50 cm tampilan akan lgs berubah n pengguna bisa melihat langsung berapa tinggi terukur, jadi tidak pake acara "mengunci" tampilan n data tampilan terukur secara REALTIME.

Wa lebih suka rancangan 1 karena lebih seru n klo ngukur pasti badan tegak, kan klo rancangan 2 musti agak nunduk untuk melihat displaynya jadi ukuran tinggi bisa berkurang 1 - 2 cm. Hmmm... untuk orang tertentu pasti berharga tuh.

>> Spek Alat :
* Dimensi Alat 40 x 40 x 210
* Mikrokontroller AT89S51
* Power Supply 5 Vdc
* Sensor Range ultrasonik PING
* Display 4 digit Seven Segmen
* Sound Buzzer 5 Volt

>> Software
* PCB Eagle CAD
* AEC_ISP
* ASM51
* NotePad

>> Catatan :
* Karena menggunakan sensor ultrasonik PING jadi untuk yg berambut mengembang, kribo, rasta, ato kayak nidji (ups..) pembacaan tinggi badannya jadi kacau yaitu menjadi lebih pendek dari yg seharusnya. Sebaiknya kepala d alasi sesuatu yg tipis seperti buku.
* Posisi harus tegak lurus dgn sensor PING.